22 Proyek Infrastruktur Pemerintah yang Siap Beroperasi di 2014

Jakarta - Pemerintah menargetkan ada 22 proyek infrastruktur yang siap beroperasi pada tahun 2014. Proyek tersebut bertujuan untuk menunjang sistem logistik Sumatera-Jawa-Indonesia Timur.

Berdasarkan data Kementerian PPN/Bappenas yang dikutip oleh detikFinance, Rabu (17/4/2013). Sebanyak 22 proyek tersebut terdiri dari pelabuhan, bandar udara, jembatan dan jalan tol.

  1. Pembangunan Rel Kereta Api untuk ruas Bandar Tinggi-Kuala Tanjung di Sumatera Utara.
  2. Perkembangan Terminal di Bandara Sultan Thaha di Jambi. 
  3. Pembangunan Dermaga Merak-Bakauheni VI Lampung. 
  4. Pembangunan Kapal Penyeberangan 5000 GT (3 unit) Lampung.
  5. Proyek pembangunan pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. 
  6. Pembangunan fisik jalan bebas hambatan akses tanjung priok, Jakarta. 
  7. Pembangunan jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan, Jawa Barat. 
  8. Pembangunan Jalur Ganda Cirebon-Kroya Segmen I, Jawa Tengah. 
  9. Pembangunan Jalan Bebas Hambatan Solo-Kertosono, Jawa Tengah. 
  10. Pengembangan Pelabuhan Pasean, Jawa Timur.
  11. Pengembangan pelabuhan Taddan, Madura. 
  12. Pembangunan Jembatan Tayan, Kalimantan Barat. 
  13. Satker Sementara Pembangunan Faspel Laut Garongkong, Sulawesi Barat. 
  14. Pembangunan Bandara Baru Buntu Kunik Tana Toraja, Sulawesi Selatan.
  15. Lanjutan pembangunan fasilitas pelabuhan laut Bungkutoko, Sulawesi Tenggara,
  16. Pelabuhan Bau Bau, Sulawesi Tenggara. 
  17. Rehabilitasi bandara termasuk perpanjangan Runway Bandar Udara Morotai, Maluku Utara.
  18. Penanganan jalan Masohi-Haya-Laimu, Maluku.
  19. Pembangunan Dermaga terminal penumpang dan peti kemas pelabuhan Depapere, Papua. 
  20. Penanganan dan perluasan bandara Sentani, Papua. 
  21. Pembangunan Pelabuhan Bade, Papua. 
  22. Perpanjangan bandara Mopah Merauke, Papua.

(hen/hen)

0 komentar:

Posting Komentar